Selasa, 17 Maret 2015

Jadwal Pelaksanaan Untidar Robotic Competition


Hari / Tanggal
Waktu
Kegiatan
Senin, 2 Maret-1 Mei 2015
10.00 – 16.00 WIB
Pendaftaran Lomba Langsung
Rabu, 1Mei 2015
09.00 WIB – selesai
TechnicalMeeting
Senin, 11 Mei 2015
09.00 – 09.30 WIB
10.00 – 12.00 WIB
12.00 – 13.00 WIB
13. 00 – 17.00 WIB
-     Up. Pembukaan
-     Lomba RoboHawk dimulai
-     Istirahat
-     Lomba dilanjutkan
Selasa, 12 Mei 2015
09.00 – 12.00 WIB
12.00 – 13.00 WIB
13.00 – 17.00 WIB
-     Lomba Humanoid dimulai
-     Istirahat
-     Lomba dilanjutkan
Rabu, 13 Mei 2015
09.00 – 12.00 WIB
12.00 – 13.00 WIB
13.00 – 17.00 WIB
-     Lomba Line Follower dimulai
-     Istirahat
-     Lomba dilanjutkan-  


NB : Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu

Persyaratan khusus Humanoid



HUMANOID

A.   Spesifikasi Robot

  • Dimensi robot maksimum : Panjang : 20 cm Lebar : 20 cm Tinggi : 40 cm.
  • Bentuk robot mirip dengan manusia
  • Robot dapat berjalan.
  • Robot membawa sumber energi sendiri (baterai).
  • Robot menggunakan kendali otomatis.

B.   Saat Bertanding

  • Dalam tiap pertandingan akan ada dua robot berjalan yang beradu cepat dengan posisi start dan finish yang berbeda dengan model dan jarak tempuh lintasan yang sama.
  • Tiap pertandingan akan diberi alokasi waktu 2 menit untuk mencoba lintasan.
  • Robot dijalankan oleh satu orang perwakilan dari tiap tim di dalam arena pertandingan
  • Robot berada di belakang garis start arena sebelum aba-aba.
  • Sistem perlombaan adalah race atau balapan satu lap.
  • Saat start tidak diperkenankan memberikan bantuan berupa dorongan kepada robot.
  • Start ulang hanya diperbolehkan bila ada robot yang tidak bergerak saat start.
  • Robot hanya boleh menggunakan jalur tracknya sendiri, missal : jika robot start di start 1 maka harus finish di finish 1.
  • Robot yang menyentuh garis finish terlebih dahulu akan di nyatakan sebagai pemenang dan akan maju ke babak selanjutnya.
  • Apabila kedua robot bermasalah dan tidak mencapai garis finish dalam waktu 3 menit maka kedua robot akan di beri kesempatan untuk mengulang balapan dari garis start sebanyak 2 kali,
  • Apabila dalam 2 kali kesempatan mengulang tersebut belum ada robot yang menyentuh garis finish maka akan di tentukan pemenang dengan di hitung jarak terdekat dari garis finish.
  • Tiap pertandingan menggunakan sistem gugur.
  • Untuk babk kedua dan final sama dengan aturan sebelumnya.
  • Keputusan wasit adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.